No image available for this title

SKRIPSI

DAMPAK PEMBANGUNAN EKONOMI DI KABUPATEN OKU TIMUR PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM : STUDI KASUS USAHA PENGGILINGAN PADI DI DESA SRIWANGI ULU, KEC SEMENDAWAI SUKU III, KAB OKU TIMUR



Pembangunan ekonomi sering di cirikan salah satunya dengan Pembangunan infrastruktur. Pembangunan infrastruktur yang dilakukan pemerintah di berbagai daerah tidak lepas dari upaya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya. seperti pembangunan infrastruktur jalan yang di lakukan di desa Sriwangi Ulu, Kec.Semendawai Suku III, Kabupaten Oku Timur, Provinsi Sumatera Selatan. yang mana pembangunan jalan diharapkan bisa membantu meningkatkan perekonomian masyarakat dan mempermudah berbagai aktivitas masyarakat.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pembangunan jalan dalam pengembangan usaha masyarakat Desa Sriwangi Ulu dan menjelaskan dampak pembangunan jalan bagi usaha penggilingan padi di Desa Sriwangi Ulu, Kec.Semendawai Suku III, Kab. Oku Timur. Metode penelitian kualitatif menggunakan data primer dengan melakukan wawancara (interview) secara langsung dengan para pemilik usaha penggilingan padi yang ada di desa Sriwangi Ulu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembangunan jalan yang dilakukan dinilai berhasil dalam pengembangan usaha penggilingan padi di desa Sriwangi Ulu. Hal ini bisa dilihat dari semakin berkembang pesatnya usaha tersebut setelah adanya pembangunan jalan. Adapun dampak pembangunan jalan bagi usaha penggilingan padi di desa Sriwangi Ulu yakni mudahnya proses pengambilan dan pengiriman gabah/padi, banyaknya pelanggan dari luar desa, murahnya ongkos angkut gabah/padi, membuka lapangan pekerjaan dan kembali normalnya harga beras. berdasarkan hasil wawancara di ketahui bahwa pembangunan jalan bagi Usaha Penggilingan padi mendatangkan banyak dampak positif bagi pemilik usaha, karyawan maupun masyarakat. Hal tersebut sejalan dengan konsep ekonomi Islam, yang mana ekonomi Islam bertujuan untuk kemaslahatan dalam meningkatkan kehidupan manusia. Kata Kunci : Dampak, Pembangunan, Perspektif Ekonomi Islam


Ketersediaan

SK026962X6.3 RIA dPERPUSTAKAAN JAKABARING (REFERENSI)Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Tidak Dapat Dipinjam

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
2X6.3 RIA d
Penerbit PROGRAM STUDI S1 EKONOMI SYARIAH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS ISLAM UIN RADEN FATAH PALEMBANG : .,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
2X6.3
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
NIM 1920602130
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya